Iklan

Iklan

,

Iklan

Doa Menghadapi Calon Mertua yang Galak

Duta Islam #02
6 Sep 2024, 10:21 WIB Ter-Updated 2024-09-06T03:21:16Z
Download Ngaji Gus Baha
calon mertua galak, bagaimana cara menghadapinya dengan doa
Doa menghadapi calon mertua galak bisa diamalkan oleh Anda dari sumber di bawah ini agar terjalin hubungan baik antara menantu dan mertua yang memang kadang tidak sejalan dengan menantu.

Dutaislam.or.id - Doa hadapi mertua ini dimaksudkan supaya dalam menghadapi orangtua kita tidak mendahulukan egoisme pribadi dan apalagi amarah. Mertua sama saja orangtua kita walau kadang, diakui atau tidak, mereka sering tidak sejalan dengan pasangan suami istri yang sudah membina rumah tangga.

Doa menghadapi mertua ini juga sangat bermanfaat untuk menghilangkan rasa grogi dan kikuk di hadapan calon mertua yang anaknya akan kita lamar. Ini sering terjadi.

أللهم تقبل توبتي واغسل حوبتي وأجب دعوتي وتبت حجتي وسدد لساني واهد قلبي واسلل سخيمة صدري

Baca:
"Allahumma taqabbal taubatii, waghsil haubatii, wa ajib da'wati, wa tsabbit hujjati, wa saddid lisaani, wahdi qalbi, waslul sakhiimata shodri".

Artinya:
"Ya Allah, terimalah taubatku, hilangkan rasa khawatirku, jawablah doaku, luruskan ucapan benarku, arahkan hatiku kepada hidayah-Mu, dan lenyapkan kedengkian yang menyelubungi dadaku". (Sumber: Kitab Doa Mustajab Terlengkap karya Ustaz H Amrin Ali al-Kasyaf).

Semoga saja doa hadapi mertua di atas bisa menjadi wasilah menjalin hubungan baik dengan orangtua dan istri atau calon istri/suami. Ketik qabiltu di kotak komentar di bawah ini untuk mengamalkannya. [dutaislam.or.id/ab]

Iklan