![]() |
Teks doa saat suhu tubuh meninggi. |
Dutaislam.or.id - Doa untuk mengatasi sakit panas ini sangat baik dibaca ketika kita sedang menjenguk keluarga atau teman yang sedang mengalami demam atau panas. Meskipun sakit panas adalah penyakit ringan yang sering kita alami, seperti akibat kecapekan, masuk angin, atau perubahan cuaca, kita tetap dianjurkan untuk berdoa kepada Allah Swt agar diberi kesembuhan.
Sakit panas tidak hanya sekadar gangguan fisik, tetapi juga merupakan salah satu cara Allah Swt menghapus dosa-dosa hamba-Nya. Dalam hadits yang diriwayatkan di Kitab Al-Usfuriyah, disebutkan bahwa ketika seseorang sakit, kekuatannya akan diambil sementara, wajah menjadi pucat, makanan terasa tidak lezat, dan dosa-dosanya diampuni. Saat orang tersebut sembuh, semua yang diambil darinya akan dikembalikan kecuali dosa-dosanya. Dosa-dosa tersebut tidak akan dikembalikan, melainkan dibuang ke lautan.
Selain melakukan ikhtiar fisik seperti minum obat atau berkonsultasi dengan dokter, kita juga harus menyadari bahwa segala penyakit dan kesembuhan datang dari Allah Swt. Oleh karena itu, memohon perlindungan dan kesembuhan dari Allah melalui doa sangat penting. Hal ini menunjukkan kepasrahan dan tawakal kepada-Nya.
Doa Mengatasi Sakit Panas
Berikut adalah doa yang dapat dibaca ketika sedang mengalami atau menjenguk seseorang yang sakit panas:
بِسْمِ اللهِ الْكَبِيْرِ نَعُوْذُ بِاللهِ الْعَظِيْمِ مِنْ شَرّعِرْقٍ نَعَّارٍوَمِنْ شَرّ حَرّالنَّارِ
Terjemah:
"Dengan nama Allah yang Maha Agung, kami berlindung kepada Allah yang Maha Luhur dari kejahatan urat yang berdarah dan dari kejahatan panasnya api neraka."
Doa ini mengajarkan kita untuk senantiasa memohon perlindungan dari Allah Swt, tidak hanya dari penyakit fisik, tetapi juga dari adzab yang lebih besar, yakni panasnya api neraka. Dalam menghadapi penyakit, kita sering kali hanya fokus pada gejala fisik, padahal ada aspek spiritual yang harus kita perhatikan.
Panasnya tubuh adalah pengingat kecil tentang panasnya api neraka yang lebih dahsyat. Maka, memohon perlindungan dari Allah adalah bentuk kesadaran kita terhadap kekuasaan-Nya yang meliputi segala sesuatu. [dutaislam.or.id/ab]